Prol nangka kukus

Bahan:

  • - 200 gr nangka
  • - 100 gr tepung terigu protein sedang
  • - 65 ml santan
  • - 2 sdm susu bubuk
  • - 2 butir telur
  • - 100 gr gula pasir
  • - 1/4 sdt baking powder
  • - 50 gr butter + 50 gr mentega (lelehkan)
  • - Keju/kismis

Cara membuat:

  1.  Blender nangka dan santan, sisihkan. Lalu pada wadah terpisah campurkan tepung terigu, baking powder, susu bubuk, ayak lalu sisihkan.
  2.  Kocok telur dan gula dengan kecepatan tinggi sampai mengembang. Masukkan adonan nangka, aduk dengan kecepatan sedang.
  3.  Masukkan tepung terigu, aduk rata. Kemudian lelehan mentega, aduk rata.
  4.  Masukkan dalam loyang, taburi kismis lalu kukus hingga matang. Tes kematangan dengan tusuk gigi.
  5.  Angkat dan sajikan.

   Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/12-resep-olahan-nangka-matang-enak-legit-mudah-dibuat-2001295.html

Belum ada Komentar untuk "Prol nangka kukus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel