Puding es teler

Bahan:

  • - 1,5 bungkus agar-agar tanpa warna
  • - 1,2 lt air
  • - 200 gr gula atau sesuai selera
  • - 4 sdm susu kental manis
  • - 2 tetes pewarna hijau muda

Bahan isian agar-agar:

  • - 5 buah nangka, potong kotak
  • - 1 buah apukat, potong kotak
  • - 1 gelas kelapa muda

Cara membuat:

  1. - Campur air, gula dan bubuk agar agar. Rebus hingga mendidih sambil diaduk perlahan.
  2. - Ambil 400 ml adonan agar agar, tambahkan susu kental manis, lalu bagi kembali menjadi 2 bagian, satu bagian lainnya beri pewarna hijau.
  3. - Siapkan loyang, susun nangka di bagian paling bawah, lalu siram dengan agar-agar bening, diamkan hingga set.
  4. - Setelah set, tumpuk dengan adonan agar-agar putih susu. Diamkan hingga set.
  5. - Berikutnya beri apukat dan siram dengan agar-agar bening. Diamkan hingga set.
  6. - Lalu masukkan kelapa muda, lalu siram kembali dengan agar-agar bening. Diamkan hingga set.
  7. - Siram dengan adonan agar-agar putih susu.
  8. - Siram kembali dengan adonan agar-agar bening, diamkan hingga set.
  9. - Terakhir siram dengan adonan agar-agar hijau. Simpan kulkas dan diamkan hingga set.

Cara membuat vla:

  1. - Campur bahan bubuk dan air panas hingga rata dan mengental.
  2. - Masukkan nangka, dan aduk kembali. Dinginkan.
  3. - Keluarkan puding dari kulkas, lepaskan dari cetakannya
  4. - Sajikan dengan siraman vla.

   Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/11-resep-hidangan-malam-tahun-baru-2020-enak-praktis-191226r.html#

Belum ada Komentar untuk "Puding es teler"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel