Puding Buah Naga Susu
Jumat, Maret 12, 2021
Tulis Komentar
Bahan puding layer A:
- - 1 bungkus bubuk jelly plain
- - 500 ml susu cair putih
- - 1000 ml air
- - 200 gr gula pasir (sesuai selera)
- - Sedikit garam
Bahan puding layer B:
- - 1/2 buah naga ukuran sedang
- - 1 bungkus bubuk jelly plain
- - 200 gr gula pasir
- - 4 gelas air
- - 2 lembar daun pandan
- - Sedikit garam
Cara membuat:
- Campur semua bahan A & masak dengan api kecil sampai matang, lalu tuang dalam cetakan.
- Haluskan/blender buah naga lalu campur dengan semua bahan B, masak dengan api kecil sampai mendidih.
- Lalu tuang di atas lapisan pertama (puding susu) dan kalau bagian atas puding buah naga sudah agak set, tuang lagi dengan puding susu, lakukan sebanyak layer yang diinginkan.
- Lalu tunggu set, masukkan dalam lemari es & keluarkan dari cetakan/bisa juga disajikan dalam gelas bening.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-makanan-dari-buah-naga-enak-dan-sehat-200605c.html
Belum ada Komentar untuk "Puding Buah Naga Susu"
Posting Komentar