Burger Nasi Yakiniku

Bahan:

  • - 1 porsi nasi hangat
  • - daun selada secukupnya
  • - acar wortel & kol
  • - mayonaise
  • - mustard
  • - shoyu halal
  • - 500 gr fillet dada ayam, potong tipis memanjang
  • - 1 buah bawang bombay, potong memanjang
  • - 3 sdm minyak untuk menumis

Bahan saus:

  • - 100 ml shoyu halal
  • - 100 ml perasan jeruk manis
  • - 10 ml cuka masak
  • - 2 sdm gula pasir
  • - 50 ml dashi/kaldu ikan
  • - 1 sdm bawang putih halus
  • - 2 sdt jahe parut

Cara membuat:

  1. Campur nasi hangat dengan 1 sdm kecap asin, 1 sdm jeruk peras dan 1/2 sdt gula pasir. Sisihkan.
  2. Campur bahan saus, aduk rata. Masukkan irisan ayam, aduk rata lalu diamkan 15 menit sampai meresap.
  3. Siapkan grill pan, olesi minyak goreng, lalu masukkan daging ayam yang sudah dimarinasi.
  4. Masukkan irisan bawang bombay, masak sampai matang.
  5. Burger nasi: bagi 2 nasi, bentuk bulat pipih padat. Beri isian chicken yakiniku, selada, lalu tangkupkan nasi di atasnya seperti burger.
  6. Siap disajikan bersama cocolan mayonaise dan saus sambal.

 Selamat Mencoba

Sumber: https://www.briliofood.net/resep/7-resep-yakiniku-ala-restoran-jepang-enak-dan-mudah-dibuat-200901q.html

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Burger Nasi Yakiniku"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel