Pindang Sapi Khas Kudus

Bahan:

  • - 500 gram daging sapi, potong dadu
  • - 65 gram daun melinjo muda, sobek-sobek
  • - 1000 ml air
  • - 65 ml santan instan + 500 ml air aduk rata
  • - 2 lembar daun salam
  • - 1 batang sereh geprek
  • - 1/2 sdt kaldu bubuk
  • - Kecap manis sesuai selera
  • - Minyak kelapa untuk menumis

Bahan bumbu halus:

  • - 8 butir bawang merah
  • - 5 butir bawang putih
  • - 2 buah kluwak rendam air panas tiriskan
  • - 1 sdt lengkuas bubuk
  • - 1 sdt ketumbar bubuk
  • - Garam dan gula merah sesuai selera

Bahan pelengkap:

  • - Sambal rawit
  • - Tempe dan tahu

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus, daun salam dan sereh hingga wangi.
  2. Masukkan daging dan tumis hingga berubah warna. Beri kecap dan kaldu bubuk, aduk rata.
  3. Tuang air disusul dengan air santan. Aduk sesekali. Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap.
  4. Masukkan daun melinjo dan masak hingga daun melinjo matang.
  5. Angkat dan sajikan dengan pelengkap.

 Selamat mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-pindang-daging-empuk-dan-mudah-dibuat-2008043.html

Belum ada Komentar untuk "Pindang Sapi Khas Kudus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel