Bebek jelotot

Instagram/@icipgemas

Bahan utama:

  • - 1 ekor bebek

Bumbu halus:

  • - 5 butir bawang merah
  • - 5 butir bawang putih
  • - 4 butir kemiri utuh
  • - 2 ruas jahe
  • - 1 ruas kunyit
  • - 1 potong besar lengkuas
  • - 1 sdt ketumbar bubuk
  • - Seujung sdt jinten
  • - Seujung sdt merica bubuk

Bahan tambahan:

  • - 4 lembar daun salam
  • - 5 lembar daun jeruk
  • - 2 batang serai, geprek
  • - 1 sdm datar garam
  • - 1 ons cabai rawit, haluskan

Cara membuat:

  1.  Potong bebek sesuai selera, lalu siram dengan cuka sebanyak 2 sdm. Kemudian remas-remas dan diamkan selama 15 menit. Cuci bersih dan sisihkan.
  2.  Haluskan semua bumbu halus, kemudian tumis bersama salam, daun jeruk dan serai. Aduk hingga aromanya harum.
  3. Masukkan bebek, tambahkan air, garam, dan penyedap rasa.
  4. Masak bebek hingga empuk. Setelah matang, angkat bebek dari bumbu.
  5. Masak kembali bumbunya dan tambahkan cabai rawit, masak sampai matang. Apabila bumbu terlalu kering dapat ditambahkan sedikit minyak goreng. Kemudian angkat dan sisihkan.
  6. Goreng bebek sampai berwarna kecokelatan. Setelah bebek matang, hidangkan bebek bersama bumbu di atasnya.

Belum ada Komentar untuk "Bebek jelotot"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel