Sleeping Bunny Sandwich

Bahan

4 porsi

  • 4 lembar roti tawar
  • 1 lembar nori, untuk mata dan mulut
  • 1 sdt saus tomat, untuk rona pipi
Dadar Selimut:
  • 4 butir telur ayamCek Promo
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica putih bubuk
  • 2 sdm kecap manis

Isi:

  • ½ sdm minyak
  • 1 sdm bawang bombay, parutCek Promo
  • ½ sdt garam
  • 50 g tuna kalengan, tiriskan dari minyak
  • 1 sdm mayones

Cara Membuat

15 menit

  1. Dadar Selimut: Kocok telur dengan garam, dan merica. Ambil 5 sdm telur, campur dengan kecap manis.
  2. Olesi teflon dengan sedikit minyak. Tuang telur masak dengan api sedang.
  3. Kecilkan api, potong bagian tengah telur dengan bento cutter bentuk beruang. Tuang telur kecap. Masak dengan api kecil hingga matang, menjadi motif beruang di tengahnya.
  4. Isi: tumis bawang bombay dan garam hingga harum. Tambahkan tuna. Masak hingga tercampur rata dan sedikit mengering. Angkat. Campur dengan mayones, aduk rata. Sisihkan.
  5. Oles isi ke tengah roti. Potong dengan cookies cutter. Rapatkan sisinya dengan jari. Gunakan sisanya untuk dipotong menjadi telinga dan tangan kelinci.
  6. Tata di atas piring saji, dua lingkaran sandwich, bagian bawah ditutup dengan dadar telur. Bagian kepala di beri telinga dan tangan.
  7. Hias bagian wajah kelinci dengan nori dan wajah beruang. Sajikan segera.

TIPS:

  • Oles nori dengan mayones agar saat menghias wajah lebih lekat di roti atau telur.

Belum ada Komentar untuk "Sleeping Bunny Sandwich"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel