Tumis sosis mentega
Minggu, April 09, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 mangkuk sosis iris
- - 1 bawang bombai, iris
- - 3 bawang putih, cincang
- - 1 sdm canola oil
- - 2 sdm mentega
- - 1/2 sdt gula pasir
- - 1/2 sdt kaldu bubuk (kaldu jamur totole)
- - 1/2 sdt black pepper/merica (opsional)
Bahan aduk di mangkok:
- - 1 sdm saus inggris
- - 1 sdm saus tiram
- - 1/2 sdm kecap asin
- - 3 sdm air
Cara membuat:
- - Panaskan wajan, masukkan minyak dan mentega hingga leleh, tumis bawang putih hingga harum.
- - Masukkan sosis, masak hingga sosis matang. Masukkan bawang bombai dan saus.
- - Beri gula dan kaldu bubuk, tumis dengan api kecil hingga saus menyatu dengan sosis.
- - Sajikan dengan nasi putih.
Belum ada Komentar untuk "Tumis sosis mentega"
Posting Komentar