Sop kambing susu
Kamis, Juni 29, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 500 gram daging kambing
- - 3 daun jeruk
- - 2 daun salam
- - 1 ruas jari lengkuas memarkan
- - 2 batang sereh memarkan
- - 1 biji pala memarkan
- - 3 batang bawang prei iris2
- - 2 buah tomat iris
- - 1 ruas jari kayu manis
- - 3 butir cengkeh
- - 2 buah bunga lawang
- - 3 biji kapulaga
- - minyak samin/ mentega untuk menumis
- - air Kaldu dari rebusan daging secukupnya
- - 1 kaleng susu evaporasi
- - garam
- - merica secukupnya
- - 1 sdt kaldu sapi
Bumbu halus:
- - 12 butir bawang merah
- - 5 siung bawang putih
- - 1 ruas jari jahe
- - 3 butir Kemiri
Pelengkap:
- - sambal
- - bawang goreng
- - emping goreng
- - jeruk limo
Bahan merebus daging kambing:
- - 1 ruas jahe
- - 1 batang sereh
- - 2 daun jeruk
- - 1 daun salam
- - 3 bawang merah geprek
- - 2 bawang putih geprek
Cara membuat:
- Rebus daging dengan bahan rempah. Tiriskan.
- Tumis bumbu halus dan rempah-rempah. Masukkan daging kambing. Tuang air kaldu secukupnya. Masak sampai mendidih.
- Masukkan susu, masak lagi sebentar.
- Beri bumbu dan kaldu Sapi.
- Masukkan irisan bawang prei dan tomat.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng dan pelengkapnya.
Belum ada Komentar untuk "Sop kambing susu"
Posting Komentar