Lemon pie

Instagram/@moona_jingga

Bahan chocolate crust:

  • - 150 gr margarin
  • - 250 gr tepung terigu serbaguna
  • - 2 sdm cokelat bubuk
  • - 1 butir kuning telur
  • - 4 sdm gula halus
  • - Sejumput garam

Cara membuat:

  1.  Campur semua bahan, uleni hingga kalis. Gilas dan ratakan dalam loyang pie. Tusuk-tusuk dasar pie dengan garpu agar tidak menggelembung ketika dipanggang.
  2.  Panggang dalam oven yang sudah preheat di suhu 160 derajat celcius selama kurang lebih 20 menit. Sisihkan hingga suhu ruang.

Bahan lemon curd:

  • - 3 butir kuning telur
  • - 80 ml fresh squeezed lemon
  • - 150 gr gula pasir
  • - 1 sdm lemon zest
  • - 85 gr butter

Cara membuat:

  1.  Siapkan double boiler. Masak dengan api sedang, dan aduk semua bahan kecuali butter. Aduk terus hingga adonan mengental (kurang lebih 10 menit).
  2.  Matikan api, lalu masukkan butter dan aduk hingga rata menyatu. Lemon curd siap digunakan.

Penyelesaian:

  • Tuang lemon curd ke dalam pie crust, biarkan hingga lemon curd lebih set dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Lemon pie"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel