Tape ketan

Instagram/@wawawiati

Bahan:

  • - 750 gr beras ketan hitam dan 750 gr beras ketan putih
  • - 1 butir ragi tape
  • - 900-1000 ml air mendidih
  • - 4-5 sdm gula pasir butiran halus

Cara membuat:

  1.  Bersihkan beras ketan dari kotoran, pasir dan gabah. Cuci bersih lalu rendam minimal 4 jam. Cuci kembali beras yang sudah direndam. Tiriskan.
  2.  Siapkan kukusan. Isi dengan air secukupnya. Tunggu sampai air mendidih. Masukkan beras ketan ke dalam kukusan. Kukus selama kurang lebih 30 menit sampai beras menjadi lengket dan keket.
  3.  Keluarkan dari kukusan, taruh dalam wadah lalu siram dengan air mendidih, aduk rata. Tutup dan biarkan sampai meresap kurang lebih 20 menit. Kukus kembali sampai benar-benar matang.
  4.  Keluarkan dari kukusan. Taruh di wadah yang besar. Biarkan sampai benar- benar dingin. Sementara itu siapkan ragi. Masukkan ke dalam plastik lalu haluskan.
  5.  Setelah ketan benar-benar dingin taburi ragi dengan cara disaring secara merata di atas permukaan ketan sambil diaduk dengan sendok kayu. Taburi juga dengan gula pasir. Lakukan sampai ragi dan gula habis. Aduk sampai rata.
  6.  Pindahkan ketan yang telah dicampur ragi ke dalam toples atau wadah yang sudah di alas daun pisang. Tutup dengan daun pisang lalu tutup wadah dan biarkan 2-3 hari.
  7.  Setelah 2 hari di cek, jika sudah manis dan berair berarti tape sudah jadi.

Belum ada Komentar untuk "Tape ketan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel