Nasi Tim Chicken Teriyaki

https://www.dapurumami.com/resep/nasi-tim-chicken-teriyaki-ala-saori

Bahan

  • 400 gr nasi putih
  • 300 gr daging paha ayam tanpa tulang
  • 100 gr jamur kancing
  • 1 lembar daun pandan
  • 4 sdm SAORI® Saus Teriyaki
  • 1 sdt minyak wijen
  • 100 ml air
  • 1 butir bawang putih, cincang
  • 2 sdm minyak

Bahan Kuah Kaldu:

  • 500 ml air
  • 1 sdt AJI-NO-MOTO®
  • ½ sdt Masako® Rasa Ayam

Cara Membuat

  1. Panaskan minyak, lalu tumis bawang hingga harum. Tambahkan potongan ayam dan daun pandan, masak hingga ayam berubah warna.
  2. Tambahkan jamur, SAORI® Saus Teriyaki, minyak wijen, dan air. Masak hingga bahan matang dan kuah menyusut.
  3. Siapkan mangkuk tahan panas. Ambil tumisan ayam dan jamur, lalu letakkan di dasar mangkuk. Tambahkan nasi di atasnya, tekan perlahan hingga padat.
  4. Siram nasi dengan satu sendok sayur kuah kaldu, lalu kukus selama 35–40 menit hingga matang.
  5. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Belum ada Komentar untuk "Nasi Tim Chicken Teriyaki"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel