Pisang Goreng Krispi Wijen ala Miss Daroinie
Rabu, Januari 28, 2026
Tulis Komentar
Bahan:
- 8 buah Pisang kepok, kupas dan belah jadi dua
- 50 gr Tepung ketan
- 50 gr Tepung tapioka
- 50 gr Tepung terigu
- 1 sdm wijen
- 150-200 ml Air
- 2 sdm Gula pasir (sesuaikan selera)
- 1/4 sdt Garam
- Secukupnya Minyak goreng
- 1/4 sdt vanili bubuk (opsional)
- 2 sdm margarin (opsional)
Cara Membuat:
- Campurkan tepung ketan, tepung tapioka, tepung terigu, gula, wijen, dan garam menjadi satu dalam wadah.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai semua bahan tercampur rata.
- Masukkan potongan pisang ke dalam adonan tepung hingga seluruh permukaannya tertutup sempurna.
- Panaskan minyak di wajan, lalu goreng pisang sampai warnanya berubah kuning keemasan dan terasa krispi.
- Angkat pisang yang sudah matang, tiriskan uap panasnya, dan siap disajikan.
Durasi: 20 menit
Porsi: 16 potong
Belum ada Komentar untuk "Pisang Goreng Krispi Wijen ala Miss Daroinie"
Posting Komentar