Bedanya Jeruk Nipis, Limau dan Lemon
Senin, Juni 10, 2019
Tulis Komentar
Soal rasa, semua jeruk memang identik dengan rasa asam ini.
Sebut saja, jeruk nipis, limau dan lemon. Namun begitu, jeruk-jeruk tersebut
ternyata memiliki perbedaan yang lain lho, selain ukuran dan warna kulitnya
tentunya. Apa saja itu? Langsung simak yuk!
Jeruk Nipis
Mudah ditemukan sebagai pendamping soto agar lebih segar
saat disantap. Jeruk nipis memiliki kulit berwarna hijau, namun ada juga yang
ditemukan berwarna hijau kekuningan dengan tekstur yang halus. Bulirnya
berwarna kuning kehijauan dan memiliki kandungan air yang cukup banyak. Jeruk
nipis berbentuk bulat dan memiliki rasa yang asam dominan, sedikit pahit dan
mengandung sensasi dingin. Jeruk ini sering digunakan untuk penyedap masakan,
obat-obatan tradisional hingga bermanfaat untuk membuat tekstur daging lebih
empuk.
Jeruk Limau
Memiliki ukuran yang lebih kecil dari pada jeruk nipis
maupun jeruk lemon, jeruk limau mempunyai kulit berwarna hijau tua. Tekstur
kulit buahnya tidak mulus, tetapi cenderung agak kasar. Bulir jeruk limau cukup
kecil dan berwarna hijau muda. Dalam setiap bulirnya, terdapat biji yang
lumayan banyak. Jika dibandingkan dengan jeruk nipis, rasa asam jeruk limau
lebih kuat. Meski begitu sangat menyegarkan saat dicampur dengan ulekan sambal.
Selain itu, jeruk limau juga sering dimanfaatkan sebagai penyedap masakan
sampai herbal yang bisa membantu mencerahkan kulit.
Jeruk Lemon
Jika dibandingkan dengan jeruk nipis dan jeruk limau,
popularitas jeruk lemon tidak kalah saing. Jeruk lemon sering digunakan sebagai
minuman karena perpaduan rasanya yang asam, sedikit manis dan menyegarkan.
Kulit jeruk lemon berwarna kuning cerah dengan tekstur kulit yang lembut.
Bentuk buahnya lonjong dan bagian ujungnya meruncing. Bulirnya berwarna kuning
muda dan mengandung air yang cukup banyak. Selain sebagai minuman, pemanfaatan
buah lemon juga banyak ditemukan sebagai campuran salad, daging ayam, kue
hingga hiasan untuk mempercantik sebuah sajian.
Sudah tahu kan perbedaan masing-masing dari jeruk nipis,
limau dan lemon? Supaya rasa sajian yang dibuat kian sempurna, manfaatkan
jeruk-jeruk tersebut sesuai fungsinya ya
Sumber:https://citarasaindonesia.co.id/artikel/ini-lho-bedanya-jeruk-nipis-limau-dan-lemon.html
Belum ada Komentar untuk "Bedanya Jeruk Nipis, Limau dan Lemon"
Posting Komentar