Kue Mentega
Kamis, Oktober 17, 2019
Tulis Komentar
Bahan Utama
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 250 gr margarin Blue Band Cake and Cookie
- 100 gr gula halus
- 4 butir kuning telur
- Vanili bubuk secukupnya
- Chocolate chip secukupnya
- Campur mentega, kuning telur, dan gula halus, dan aduk campuran tersebut dengan menggunakan sendok sampai tercampur rata.
- Masukkan tepung terigu protein sedang dan vanili bubuk ke dalam adonan lalu aduk kembali campuran bahan tersebut sampai adonannya kalis dan tidak lengket di tangan.
- Gunakan cetakan kue kering dengan bentuk sesuai selera, dan letakkan adonan kue yang sudah dicetak pada wadah yang sudah diolesi margarin dan diberi sedikit tepung terigu.
- Jika tidak punya cetakan kue kering, Anda bisa menggunakan sendok makan untuk membentuk adonan.
- Tabur chocolate chips pada permukaan adonan kue kering yang sudah diletakkan di loyang.
- Panggang adonan kue di oven bertemperatur 160 derajat Celcius selama 25 menit hingga matang dan teksturnya renyah.
- Setelah kue mentega matang, segera angkat dan diamkan agar uap panasnya hilang.
- Kue mentega kreasi Anda pun siap disajikan atau disimpan dalam toples kedap udara bertutup rapat.
Sumber:https://www.blueband.co.id/resep/kue/resep-kue-mentega-sederhana-dan-spesial/
Belum ada Komentar untuk "Kue Mentega"
Posting Komentar