Krim Semangka

Bahan
  • 50 gram biskuit crackers, haluskan
  • 1 1/2 sdm mentega tawar, lelehkan
  • 150 ml susu cair
  • 1 sdm tepung maizena
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 50 gram yoghurt plain
  • 50 gram cream cheese
  • 35 gram white cooking chocolate
  • 1/2 sdm gelatin bubuk
  • 75 ml air panas
  • 50 gram whipped cream bubuk
  • 100 ml air es
  • 300 gram semangka merah, potong bulat

Cara Membuat
  1. Campur biskuit halus dengan mentega leleh, aduk rata. Masukkan ke dalam gelas saji, tekan dan padatkan. Simpan dalam lemari es.
  2. Rebus susu, tepung maizena, gula dan garam hingga kental dan meletup-letup. Masukkan yoghurt dan white cooking chocolate, aduk hingga cokelat meleleh. Sisihkan.
  3. Campur gelatin dengan air panas, aduk hingga gelatin larut. Kocok whipped bubuk dan air es hingga mengembang dan kaku.
  4. Tuang rebusan susu ke dalam whipped, kocok perlahan hingga menyatu. Tambahkan larutan gelatin, aduk rata.
  5. Tuang  krim di atas biskuit dalam gelas, dinginkan. Beti potongan semangka.
  6. Sajikan dingin.


Selamat Mencoba

SUmber:http://resepyummy.com/recipes/656/krim-semangka/

Belum ada Komentar untuk "Krim Semangka"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel