Gulai daun pepaya Jepang
Sabtu, September 26, 2020
Tulis Komentar
Bahan-bahan:
- - Daun pepaya jepang
- - 1 cm lengkuas, dimemarkan
- - 1 batang serai, dimemarkan
- - 2 lembar daun salam
- - 1/2 sendok teh gula pasir
- - Secukupnya garam
- - 700 ml santan sedang
- - Cabai rawit utuh
- - Udang buang kepalanya, lumuri air jeruk nipis diamkan bentar, bilas
- - Minyak untuk menumis
- - Air untuk merebus
Bumbu halus:
- - 5 cabai merah keriting
- - Sesuai selera cabai rawit
- - 7 butir bawang merah
- - 3 siung bawang putih
- - 3 butir kemiri, sangrai
- - Seruas kunyit, dibakar
Cara membuat:
- - Didihkan air beri sedikit garam, rebus daun pepaya sampai empuk Angkat. Tiriskan
- - Peras airnya, iris kasar. Sisihkan
- - Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, serai, daun salam sampai harum dan matang
- - Masukkan santan, garam, dan gula pasir
- - Masak hingga mendidih. Kemudian masukkan daun singkong
- - Biarkan mendidih lagi baru masukkan udang masak hingga matang
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/13-resep-gulai-sayur-rumahan-enak-dan-praktis-190823c.html
Belum ada Komentar untuk "Gulai daun pepaya Jepang"
Posting Komentar