Cilok goang

 

Bahan:

  • - tepung tapioka 100 gram
  • - gula pasir 1 sdt
  • - air panas 200 ml
  • - tepung terigu 100 gram
  • - daun bawang 1 batang (iris halus)
  • - bawang putih 1 siung (haluskan)
  • - merica bubuk 1 sdt
  • - penyedap rasa sapi 1 sdt
  • - garam 1 sdt

Bahan kuah:

  • - bawang putih 3 siung, iris halus
  • - bawang goreng secukupnya
  • - tulang tangkur sapi 100 gram
  • - daun bawang 1 batang, iris halus
  • - seledri (optional)

Bahan sambal:

  • - kencur 1 ruas jari atau 2 cm
  • - cabe rawit merah 10 buah

Cara Membuat:

  1.  Campur tepung terigu dengan daun bawang, bawang putih, gula pasir, merica bubuk, garam dan penyedap rasa.
  2.  Tuang air panas secara perlahan hingga adonan mengental. Tambahkan tepung tapioka.
  3.  Uleni pelan-pelan sampai rata. Lalu buat adonan bulat-bulat kecil.
  4.  Didihkan air, masukkan cilok. Rebus sampai mengapung. Angkat, tiriskan.
  5.  Rebus lagi air bekas cilok tadi, masukkan tulang sapi, daun bawang, bawang putih, garam dan gula secukupnya.

 Cara memasak sambal goang:

  1.  Ulek kasar cabe dan kencur.
  2.  Taruh cilok pada mangkuk, siram dengan kuah. Beri taburan seledri dan bawang goreng.
  3.  Hidangkan bersama sambal goang dan kecap manis.

 Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-cilok-bandung-dan-bumbu-kacang-kenyal-dan-gurih-191004j.html

Belum ada Komentar untuk "Cilok goang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel