Ayam goreng ungkep

Bahan:

  • 1 kg paha ayam
  • 1 batang sereh, geprek
  • 3 lembar daun salam
  • Garam, merica, gula secukupnya
  • Air secukupnya

Bumbu halus:

  • 8 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 4 buah kemiri
  • 2 cm jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 sdm ketumbar

Cara membuat:

  1. - Cuci sampai bersih ayam. Beri perasan jeruk nipis atau jeruk kunci.
  2. - Siapkan wajan, masukkan bumbu halus, serai, daun salam dan ayam. Tambahkan air secukupnya sampai ayam terendam rata dengan bumbu. Beri garam, merica dan gula. Test rasa.
  3. - Tutup ayam dan aduk setiap 10 menit. Masak dengan api kecil.
  4. - Masak sampai bumbu kental dan meresap semua ke ayam juga airnya menyusut. Matikan api.
  5. - Goreng ayam dan siap disajikan.

 Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/9-resep-ayam-goreng-gurih-enak-empuk-dan-menggugah-selera-2002280.html

Belum ada Komentar untuk "Ayam goreng ungkep"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel