Botok ayam

Bahan:

  • - 500 gram paha ayam utuh
  • - 4 butir kemiri
  • - beberapa cabai rawit
  • - 1 buah sereh diiris tipis
  • - 4 siung bawang putih
  • - 3 siung bawang merah
  • - kaldu jamur secukupnya
  • - 1 buah cabai ijo besar
  • - 1 buah cabai merah besar
  • - daun pisang
  • - 2 buah tomat ijo
  • - beberapa buah belimbing wuluh
  • - daun salam
  • - garam secukupnya
  • - 65 ml santan kara
  • - tusuk lidi

Cara membuat:

  1.  Potong ayam jadi ukuran kecil.
  2.  Haluskan bumbu, campur dengan santan. Beri garam dan kaldu jamur secukupnya. Aduk rata.
  3.  Masukkan semua bumbu halus ke baskom potongan ayam, masukkan irisan cabai, sereh, daun salam, irisan tomat ijo, dan belimbing wuluh. Campur rata.
  4.  Diamkan kurang lebih 1 jam di dalam kulkas.
  5.  Masukkan ke daun pisang. Kukus kurang lebih 45 menit.

   Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-botok-enak-sederhana-praktis-dan-mudah-dibuat-200327v.html

Belum ada Komentar untuk "Botok ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel