Nasi jinggo bali

Bahan untuk mi goreng:

  • - 100 gr mi keriting kuning
  • - 2 siung bawang putih
  • - 3 siung bawang merah
  • - gula dan garam secukupnya
  • - merica secukupnya

Bahan untuk ayam pelalah:

  • - 1/2 kg ayam potong
  • - 2 lembar daun salam
  • - 2 batang serai, memarkan
  • - 10 butir bawang merah
  • - 3 siung bawang putih
  • - 1 ruas kencur
  • - 2 cm lengkuas, bakar
  • - 1 cm kunyit, bakar
  • - 2 butir kemiri, sangrai
  • - 2 buah cabai merah besar
  • - 5 buah cabai merah keriting
  • - 2 sdt garam
  • - 1 sdt gula pasir

Bahan untuk serundeng:

  • - 200 gr kelapa parut kasar
  • - 1,5 sdt garam
  • - 1/2 sdt gula pasir

Bumbu halus serundeng:

  • - 3 buah cabai merah keriting
  • - 3 siung bawang putih
  • - 5 butir bawang merah

Bahan sambal:

  • - 1 ruas terasi
  • - 1 sdt air jeruk limau
  • - 2 buah tomat
  • - 3 buah cabai merah besar, buang bijinya
  • - 3 siung bawang putih
  • - 4 buah cabai merah keriting
  • - 6 butir bawang merah
  • - garam secukupnya
  • - gula secukupnya

Cara membuat:

  1.  Haluskan bumbu serundeng, tumis hingga harum dengan sedikit minyak.
  2.  Masukkan kelapa, aduk terus hingga kering dan bumbu meresap.
  3.  Lumuri ayam dengan bumbu halus.
  4.  Campurkan daun salam dan serai.
  5.  Ungkep ayam hingga kurang lebih 30 menit atau hingga bumbu meresap.
  6.  Setelah matang, suwir-suwir ayam.
  7.  Masak mi yang sudah direbus terlebih dahulu bersama bumbu halus.
  8.  Koreksi rasa lalu angkat.
  9.  Tata nasi hangat beserta semua lauk, seperti mi goreng, ayam pelalah, dan serundeng dalam piring saji.

   Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-makanan-khas-bali-yang-halal-enak-dan-bikin-nagih-200324f.html

Belum ada Komentar untuk "Nasi jinggo bali"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel