Nasi gila

Bahan:

  • 2 piring nasi putih
  • 100 gram daging ayam, potong kecil
  • 50 gram bakso sapi, iris tipis
  • 50 gram sosis, potong serong
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 1 batang sawi hijau, potong-potong
  • 1/4 buah kol, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 siung bawang merah, cincang halus
  • Sasa MSG secukupnya
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 3 sdm Sasa Saus Sambal (pedas sesuai selera)
  • Garam dan gula secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:

  1. Panaskan sedikit minyak dalam wajan, lalu buat orak-arik dari telur yang sudah dikocok.
  2. Angkat dan sisihkan. Setelah itu, tumis ayam, bakso, dan sosis hingga matang dan kecokelatan.
  3. Masukkan bawang putih dan bawang merah ke dalam wajan yang sama, tumis hingga harum.
  4. Tambahkan sawi hijau dan kol, aduk rata. Kemudian masukkan Sasa MSG, kecap manis, merica, Sasa Saus Sambal, garam, dan gula.
  5. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur dengan bumbu.
  6. Masukkan nasi putih ke dalam wajan, aduk sampai semua bumbu meresap ke dalam nasi.
  7. Jangan lupa tambahkan telur orak-arik tadi dan aduk sebentar hingga rata.
  8. Setelah semuanya matang, angkat dan sajikan nasi gila di piring.
  9. Tambahkan topping seperti kerupuk atau bawang goreng biar makin mantap!

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Nasi gila"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel