Kimchi sawi putih
Kamis, Mei 26, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 5 sdm garam kasar
- - 500 gram sawi putih, belah 4, potong-potong
- - 1 liter air
Bahan sayur:
- - 40 gram lobak, potong korek api
- - 20 gram wortel, potong korek api
- - 40 gram daun bawang, potong 3 cm
Bumbu halus:
- - 3 siung bawang putih
- - 1 cm jahe
- - 2 sdm kecap ikan
- - 1 buah apel, kupas, buang biji
- - 1/2 buah bawang bombay
- - 12 buah cabe merah
Bubur beras:
- - 2 sdm tepung beras
- - 100 ml air
- - 1 sdm gula pasir
Cara membuat:
- - Rendam sawi dengan air dan garam kasar, diamkan selama 30-60 menit. Sesekali remas.
- - Untuk bubur beras, campur tepung beras, air, dan gula, aduk rata. Masak hingga kental. Sisihkan.
- - Cuci sawi 2-3 kali sampai asinnya hilang. Peras dan tiriskan.
- - Masukkan sawi, sayuran pelengkap, bumbu halus, dan bubur beras. Aduk rata.
- - Masukkan kimchi ke toples. Simpan selama 2-3 hari di suhu ruangan.
Belum ada Komentar untuk "Kimchi sawi putih"
Posting Komentar