Ikan barakuda steam
Minggu, Agustus 07, 2022
Tulis Komentar
Bahan:
- - 500 gram ikan barakuda (cuci, marinasi dengan jeruk nipis, garam, lada, dan diamkan selama 15 menit)
Bumbu:
- - 1 batang loncang iris tipis
- - 5 cm jahe iris tipis
- - 3 siung bawang putih cincang halus
Cara Membuat:
- Campur ikan yang sudah dimarinasi dengan bumbu. Kukus selama kurang lebih 20 menit hingga ikan matang. Sisihkan.
Bahan kuah:
- - 300 ml air
- - 2 sdm saus tiram
- - 1 sdt kecap ikan
- - 1/2 sdt gula pasir
- - 1/2 sdt garam
- - 1/2 sdt kaldu jamur
Cara Membuat:
- Masak semua bahan hingga mendidih.
Topping:
- - 1 batang loncang iris tipis
- - 1 buah cabai merah iris tipis
- - 2 lembar daun jeruk iris tipis
Penyajian:
- Campur minyak sayur dengan minyak wijen, masak sampai mendidih. Siram di atas ikan barakuda yang sudah diberi kuah dan topping.
- Tata ikan dalam piring, taburi topping, beri kuah, dan siram dengan minyak.
Belum ada Komentar untuk "Ikan barakuda steam"
Posting Komentar