Bola-bola singkong enak, renyah di luar dan lembut di dalam

Instagram/@vhe.veronicaa

Bahan:

  • - 500 gr singkong, potong-potong
  • - Air untuk merebus
  • - 1/2 sdt garam
  • - 4 sdm gula pasir
  • - 100 gr keju parut
  • - 2 lembar daun pandan, simpulkan

Bahan pelapis:

  • - 2-3 butir putih telur
  • - Tepung panir secukupnya

Cara membuat:

  1.  Rebus singkong bersama garam dan daun pandan hingga empuk. Tiriskan.
  2.  Campur singkong dengan semua bahan. Haluskan sampai tercampur rata.
  3.  Bentuk bulat sampai semua adonan habis.
  4.  Gulingkan adonan ke tepung panir dan sesekali padatkan dan bulatkan. Lapisi dengan putih telur sampai rata, gulingkan lagi di tepung panir sampai rata.
  5.  Panaskan minyak menggunakan api sedang, goreng sampai matang.

Belum ada Komentar untuk "Bola-bola singkong enak, renyah di luar dan lembut di dalam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel