Tumis ayam saus tiram

Bahan:

  • - 500 gr ayam fillet, iris
  • - Garam dan merica bubuk
  • - 2 lembar jamur kuping, potong-potong
  • - 2 batang daun bawang, potong-potong
  • - 1 buah cabai merah besar buang bijinya, iris
  • - 1 buah bawang bombay ukuran kecil, iris
  • - 3 siung bawang putih, cincang

Bahan saus:

  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdm kecap manis
  • - 1 sdt kecap ikan
  • - 150 ml air
  • - 1/2 sdt gula pasir
  • - Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1.  Cuci ayam lalu tiriskan. Marinasi dengan garam dan merica bubuk. Diamkan di kulkas semalaman atau minimal 30 menit.
  2.  Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan ayam masak hingga berubah warna.
  3.  Masukkan jamur kuping dan semua bahan saus. Masak hingga meresap.
  4.  Masukkan daun bawang, cabai merah dan bawang bombay, masak sebentar hingga layu. Koreksi rasa nya. Angkat dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Tumis ayam saus tiram"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel