Kering tempe teri, praktis cuma 3 langkah

Instagram/@maybelin_ma

Bahan:

  • - 1 bks tempe, potong-potong dan goreng kering
  • - Teri secukupnya, digoreng
  • - 5 butir bawang merah, iris
  • - 3 siung bawang putih, iris
  • - 3 buah cabai merah, iris
  • - 3 buah cabai hijau, iris
  • - 1 cm lengkuas, digeprek
  • - 1 lbr daun salam
  • - 3 lbr daun jeruk
  • - 2 sdm cabe halus
  • - 2 sdm kecap manis
  • - 1/3 sdt cuka
  • - Garam, gula, dan bubuk kaldu secukupnya

Cara membuat :

  1.  Tumis duo bawang bersama daun jeruk, salam, dan lengkuas. Masukkan cabai iris dan cabai halus, tumis kembali. Tuang sedikit air.
  2.  Tambahkan kecap manis, garam, gula, bubuk kaldu, dan cuka.
  3.  Terakhir masukkan tempe dan teri goreng. Masak sebentar, dan sajikan.

Belum ada Komentar untuk "Kering tempe teri, praktis cuma 3 langkah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel