Nugget tempe rumahan
Rabu, Januari 03, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 155 gr tempe
- - 2 sdm tepung terigu
- - 2 sdm tepung roti
- - 2 siung bawang putih, haluskan
- - Garam, merica bubuk dan kaldu jamur, haluskan
- - 3 sdm air
Bahan lapisan:
- - 1 butir telur dikocok lepas
- - Tepung roti
Cara membuat:
- Potong-potong tempe lalu kukus selama 10 menit supaya mudah dihaluskan.
- Campur tempe yang sudah dihaluskan dengan semua bahan. Aduk rata.
- Masukkan adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi margarin. Ratakan.
- Kukus selama 20 menit di atas api sedang. Sebelumnya kukusan sudah dipanaskan dulu ya.
- Setelah hangat, lepaskan dari loyang. Lalu potong-potong.
- Celupkan adonan ke dalam kocokan telur, lalu baluri tepung roti. Lakukan sampai adonan habis.
- Simpan di kulkas selama minimal 1 jam supaya tepung rotinya lebih menempel.
- Goreng dalam minyak panas di atas api sedang sampai golden brown.
Belum ada Komentar untuk "Nugget tempe rumahan"
Posting Komentar