Nugget misoa bayam
Jumat, Mei 24, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 150 gr ayam giling
- - 200 gr misoa, seduh dengan air hangat lalu tiriskan
- - 1 butir telur ayam
- - 1/2 ikat daun bayam, seduh sebentar dan iris halus
- - 2 siung bawang putih, haluskan
- - 50 gr tepung terigu
- - 1 batang daun bawang, iris halus
- - 1 sdt saus tomat
- - 100 ml air
- - 1/2 sdt garam
- - 1/2 sdt merica bubuk
- - 1/4 sdt gula pasir
- - Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Bahan pelapis:
- - 2 telur ayam, kocok lepas
- - 200 gr tepung panir kasar
Cara membuat:
- Campur ayam giling, misoa, telur ayam, daun bayam, bawang putih, tepung terigu, daun bawang, saus tomat, air, garam, merica bubuk, gula pasir, dan air. Aduk rata.
- Siapkan loyang datar ukuran 18x18x4 cm. Alasi plastik dan olesi minyak goreng tipis. Tuang adonan ke loyang dan ratakan.
- Kukus selama kurang lebih 30 menit hingga matang, angkat. Dinginkan dan potong bulat. Celupkan ke kocokan telur. Gulingkan ke tepung panir kasar.
- Panaskan minyak. Goreng di atas api sedang hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang.
Belum ada Komentar untuk "Nugget misoa bayam"
Posting Komentar