Jamur enoki tofu kecap
Senin, Februari 24, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- 1 buah tofu
- 1 sdm tepung serbaguna
- 50 gr jamur enoki
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus cabai
- Sejumput garam dan kaldu jamur
- Sedikit air
- Minyak untuk menumis
Bumbu cincang:
- 2 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
Cara membuat:
- Belah tofu di bagian tengah, kemudian potong 1 cm. Balur dengan tepung bumbu, lalu goreng. Cincang bawang putih dan bawang merah.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih, lalu masukkan bawang merah. Tambahkan sedikit air, lalu masukkan semua bumbu.
- Masukkan jamur enoki yang sudah dicuci, lalu masukkan juga tahunya. Aduk rata, lalu angkat.
Belum ada Komentar untuk "Jamur enoki tofu kecap"
Posting Komentar