Tempe pedas manis
Sabtu, Februari 22, 2025
Tulis Komentar
Bahan
- 1 papan atau 250 gr tempe, potong sesuai selera
- 1/2 batang bawang prei, iris serong
Bumbu halus:
- 2 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 4 buah cabai merah keriting
- 2 butir kemiri
- 1 sdt gula pasir
- 1 cm terasi
- Garam
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Goreng tempe sampai keemasan, sisihkan.
- Tumis bumbu halus sampai benar-benar matang.
- Tambahkan gula pasir serta terasi yang sudah dicampur garam.
- Masukkan tempe, aduk-aduk.
- Terakhir tambahkan irisan batang bawang prei.
- Koreksi rasa dan angkat.
Belum ada Komentar untuk "Tempe pedas manis"
Posting Komentar