Tumis tempe, kacang panjang, dan tetelan

Instagram/@sessykitchen

Bahan utama:

  • 1/2 papan tempe, potong persegi panjang dan goreng
  • 1/2 ikat kacang panjang
  • 250 gr tetelan sapi, rebus

Bumbu iris:

  • 8 buah bawang merah
  • 4 buah bawang putih
  • 4 cabai keriting merah
  • 4 cabai keriting hijau
  • 2 buah tomat hijau

Bumbu lain:

  • 2 ruas jari lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2-3 sdm saus tiram
  • 3-4 sdm kecap manis
  • Garam dan gula
  • Air rebusan daging tetelan
  • 1 sdt air perasan jeruk limo

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu iris bersama dengan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.
  2. Masukkan tetelan, aduk rata.
  3. Masukkan kacang panjang, aduk rata.
  4. Tambahkan saus tiram dan kecap manis. Kemudian masukkan tempe.
  5. Tambahkan sedikit air rebusan daging, biarkan hingga air berkurang sedikit demi sedikit.
  6. Koreksi rasa. Jika kurang asin bisa tambahkan garam, jika kurang manis bisa tambahkan gula.
  7. Jika rasa sudah pas, matikan kompor dan tambahkan perasan jeruk limo.

Belum ada Komentar untuk "Tumis tempe, kacang panjang, dan tetelan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel