Ayam tumis
Kamis, Maret 20, 2025
Tulis Komentar
Bahan:
- 250 gr ayam goreng
- 6 siung bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 2 buah cabai hijau, iris
- 2 buah cabai merah, iris
- 1 buah tomat, uk sedang
- 1 daun bawang, iris
- 1 lembar daun jeruk, robek
- 1 ruas lengkuas, geprek
- Saus tiram
- Kecap manis
- Garam, lada, kaldu ayam bubuk, gula secukupnya
- Minyak
Cara membuat:
- Tumis dua jenis bawang sampai wangi. Masukin lengkuas dan daun jeruk. Masak sampai daunnya layu.
- Masukin ayam, cabai, tomat masak sampai matang. Kalau mau tambahin air sedikit biar semua bumbu menyerap.
- Bumbuin dengan saus tiram, kecap, garam, lada, gula, dan kaldu bubuk. Terakhir sebelum diangkat taburin daun bawang.
Belum ada Komentar untuk "Ayam tumis"
Posting Komentar