Martabak mini manis

Bahan:

  • 250 gram tepung terigu protein sedang
  • 50 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh baking soda
  • 1/4 sendok teh garam
  • 300 ml air
  • 1 butir telur
  • 1/2 sendok teh pasta vanila
  • Margarin untuk olesan

Bahan topping:

  • Meises cokelat
  • Keju parut
  • Susu kental manis

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung terigu, gula pasir, baking powder, , baking soda, dan garam dalam satu wadah. Aduk rata.
  2. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan licin.
  3. Masukkan telur dan pasta vanila, aduk rata. Diamkan adonan selama 30 menit agar mengembang sempurna.
  4. Panaskan cetakan martabak mini dengan api kecil, olesi dengan sedikit margarin.
  5. Tuang adonan ke dalam cetakan, biarkan hingga muncul gelembung di permukaan. Tutup dan masak hingga matang.
  6. Angkat martabak, olesi permukaannya dengan margarin.
  7. Taburi topping sesuai selera, seperti meises cokelat, keju parut, dan siraman susu kental manis.
  8. Sajikan selagi hangat.

Belum ada Komentar untuk "Martabak mini manis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel