Bolu Kukus Sederhana

Instagram/@andiniagusliani

Bahan:

  • 200 gr tepung terigu
  • 200 gr gula pasir
  • 4 butir telur
  • 1 sdt SP atau ovalet (pengemulsi)
  • 150 ml santan kental atau susu cair
  • 1 sdt vanili
  • Pewarna makanan sesuai selera (opsional)

Cara membuat:

  1. Masukkan telur, gula pasir, dan SP ke dalam wadah. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga mengembang, kental, dan berjejak.
  2. Kecilkan kecepatan mixer. Masukkan tepung terigu dan vanili sedikit demi sedikit. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan santan atau susu cair ke dalam adonan. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata dan adonan menjadi halus.
  4. Jika ingin bolu kukus berwarna-warni, bagi adonan ke dalam beberapa wadah. Beri pewarna makanan yang berbeda pada setiap wadah, lalu aduk hingga rata.
  5. Siapkan cetakan bolu kukus dan alasi dengan kertas roti. Tuang adonan ke dalam cetakan hingga penuh.
  6. Panaskan kukusan hingga airnya mendidih dan uapnya banyak. Masukkan cetakan berisi adonan ke dalam kukusan. Kukus selama sekitar 15-20 menit dengan api sedang. Agar bolu tidak bantat, pastikan tutup kukusan dibungkus dengan serbet bersih.
  7. Setelah matang, angkat bolu kukus dan biarkan
  8. dingin. Keluarkan dari cetakan dan bolu kukus siap disajikan.

Belum ada Komentar untuk "Bolu Kukus Sederhana"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel