Semur Telur Puyuh

TikTok/@dapur_tiyarani

Bahan:

  • 50 butir telur puyuh (rebus di air mendidih 15 menit)
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang serai (geprek)
  • 1 ruas lengkuas (geprek)
  • 10 sdm kecap
  • 50 gr gula merah
  • 400 ml air
  • 2 teh celup

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri

Seasoning:

  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdm ketumbar

Cara membuat:

  1. Masukkan 50 butir telur puyuh yang sudah direbus ke dalam wajan. Tambahkan lengkuas, serai, daun salam, gula merah, bumbu halus yang sudah dihaluskan, air putih, dan kecap manis. Aduk-aduk.
  2. Tambahkan ketumbar, garam, kaldu bubuk, dan 2 teh celup. Rebus selama 30 menit. Biar semakin sedap, diamkan selama 1 jam.
  3. Semur telur puyuh siap disajikan. Bisa juga disajikan dengan tusuk sate.

Belum ada Komentar untuk "Semur Telur Puyuh"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel