7 Macam Rekomendasi Teko Listrik Terbaik & Tips Tepat Memilihnya


Bagi yang ingin beli teko listrik, ada beberapa hal yang mesti dipahami terlebih dulu. Contohnya desain alat, daya listrik, material pembuatan, dan ukuran. Agar lebih paham, cek penjelasannya di bawah ini!

Tips Memilih Teko Listrik

1. Kecepatan Memanaskan Air

Seberapa cepat teko listrik mampu didihkan air adalah poin paling utama. Sebab, jika dispenser atau kompor gas bisa lebih cepat, apa gunanya membeli teko listrik?

Oleh karena itu, cek dengan teliti spesifikasi yang tertera. Standarnya, teko listrik bisa didihkan air dalam waktu kurang dari 3 menit. Jadi pastikan, ya!

2. Ukuran

Pilih ukuran yang sesuai kebiasaan anda. Ukuran teko listrik umumnya berkapasitas 0.6 – 1.8 liter. Jika hanya untuk diri sendiri, cukup pilih yang 0.8 liter saja. Lain halnya jika anda butuh air panas untuk masak mie bersama teman. Tentu sebaiknya pilih yang besar saja.

3. Fitur

Ada banyak fitur yang ditawarkan teko listrik modern. Misalnya fitur “auto shut off”, yaitu teko listrik akan otomatis mati bila dalam rentang waktu tertentu masih dalam posisi nyala. Fitur ini bantu untuk tidak buang daya listrik dengan percuma. Cocok bagi anda yang suka sibuk dan lupa kalau lagi memanaskan air.

Ada lagi fitur “keep warm”. Alih-alih mati, teko listrik dengan fitur ini akan menjaga air tetap panas saat alat dalam posisi nyala.

Sebenarnya masih banyak fitur yang lain. Pastikan sesuai dengan kebiasaan anda. Jangan sampai fitur yang istimewa tidak terpakai dengan efisien.

4. Mudah Digunakan

Sebagus apapun teko listrik, tentu tidak bermanfaat bila anda tidak tahu cara penggunaannya. Pilih teko yang punya tombol on/off jelas, terdapat indikator air, dan nyaman digenggam. Pastikan anda paham cara pakai fitur pada alat tersebut.

Ingat baik-baik tips di atas, ya. Jangan sampai salah pilih dan menyesal di akhir. Sekarang, waktunya cek teko listrik terbaik pilihan ResepKoki!

7 Rekomendasi Teko Listrik Terbaik. Harga dibawah pada tahun 2018

7. 7 Star


Teko listrik mungil ini cocok bagi anda yang suka minum kopi sendirian atau hobi travelling. Pas juga buat anda yang ingin ditemani minuman hangat saat duduk di kantor.

Volumenya hanya 0.75 liter, sehingga bentuknya kecil dan mudah dibawa-bawa. Terbuat dari stainless steel food grade, pastinya teko mini ini sangat ringan. Daya listriknya pun hanya 220 volt.

Kekurangannya, akan tercium bau gosong dan asap saat pertama kali digunakan. Sebab, masih tersisa kotoran bekas bahan pelapis teko.

Harga: Rp 40.000

6. Fleco


Butuh teko listrik berkapasitas besar yang murah? Fleco adalah jawabannya. Berkapasitas 1.8 liter, buat anda tidak perlu memasak air lagi.

Fleco teko listrik ini disertai fitur auto shut off yang buat alat otomatis mati saat tidak digunakan. Sehingga, anda tidak perlu takut boros listrik. Genggamannya tebal dan tidak panas saat disentuh. Simpel dan praktis untuk digunakan sehari-hari.

Sayang, kabelnya cukup pendek (50-60 cm). Jadi, tidak bisa digerakkan terlalu jauh dari pusat listrik.

Harga: Rp: 119.700

5. Arashi S1802


Teko listrik dari Arashi ini pas buat anda yang suka ngopi bareng-bareng. Cocok juga bagi ibu-ibu yang butuh stok air panas untuk susu dan bubur instan.

Seperti Fleco, Arashi juga punya fitur auto shut off. Selain itu, bagian bawah teko dapat dilepas, sehingga mudah dibersihkan. Genggamannya terbuat dari plastik PP yang food grade dan tahan panas. Ada juga lampu indikator yang menyala saat air sudah mendidih.

Fitur lain teko listrik Arashi adalah sistem anti kering. Artinya, teko tidak akan memanaskan air saat isinya kosong. Sangat aman, kan.

Harga: Rp 137.000

4. Bolde SDH203


Teko listrik ini pas bagi anda yang sibuk dan butuh waktu cepat. Hanya 2 menit, 0.9 liter air panas sudah tersedia. Bolde SDH203 dilengkapi beragam fitur canggih seperti auto shut off, one click button dan sistem pemanasan kembali.

Fitur one click button bantu anda buka/tutup teko hanya dengan satu jari. Selain itu, terseida pula lampu indikator panas dan indikator batas air. Ketika air mendingin, teko ini akan otomatis memanaskan kembali.

Namun, anda harus beli kabel listrik sendiri, ya. Soalnya tidak termasuk dalam set Bolde SDH203. Dayanya pun lumayan besar, yaitu 1300 watt.

Harga: Rp 138.400

3. Pisces PK-122


Teko Pisces PK-122 terlihat kokoh dan elegan. Pilihan bagi anda yang ingin teko listrik yang awet dan stylish. Semakin hemat dengan daya hanya 500 watt.

Kapasitasnya lumayan besar, yaitu 1.2 liter. Adanya desain double wall (stainless steel di dalam, plastik di luar), buat teko ini tidak panas saat dipegang. Sehingga, aman bila terpegang anak-anak. Ada garansi resmi 1 tahun, lho!

Harga: Rp 148.300

2. Airlux KE 8150 SSX


Airlux KE 815 SSX berkapasitas 1.5 lite dan bisa panaskan air lebih cepat. Cocok bagi anda yang pemula yang ingin pemanas air serbaguna.

Teko ini punya banyak sekali fitur, di antaranya ada auto off, FADA Controller, lampu indikator panas, dan fitur anti kering. Berbagai fitur tersebut, tidak buat dayanya tinggi, malah hanya 350 watt saja!

Harga: Rp 149.900

1. Cosmos CTL 121


Teko listrik dari Cosmos ini pas buat dibawa-bawa. Terlebih jika akan digunakan saat berkumpul bersama teman atau keluarga. Soalnya, desainnya ramping namun mampu menampung 1.7 liter air.

Cosmos CTL 121 dijamin awet serta kokoh karena rangka double layer (stainless steel dan plastik food grade). Fiturnya pun tak kalah beragam, mulai dari auto shut off, lampu indikator panas, indikator batas air, hingga genggaman yang ergonomis.


Harga: Rp 190.000

Sumber:https://www.resepkoki.id/7-teko-listrik-terbaik/

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "7 Macam Rekomendasi Teko Listrik Terbaik & Tips Tepat Memilihnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel