Ayam Rica-Rica
Kamis, Januari 09, 2020
Tulis Komentar
Bahan
- 1/2 ekor ayam
- 10 buah cabai merah
- 25 buah cabai rawit (sesuai selera ya)
- 10 siung bawang putih
- 7 butir bawang merah
- 1 batang sereh, geprek
- 3 lembar daun salam
- Lengkuas, geprek
- Gula merah, sisir
- Air secukupnya
- Garam secukupnya
Cara Membuat
- Goreng sebentar ayam yang sudah dibersihkan, sisihkan
- Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah, dan cabai rawit
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum
- Masukkan ayam, aduk-aduk
- Tambahkan sedikit air
- Masukkan sereh, daun salam, dan lengkuas
- Tambahkan gula merah dan garam, aduk-aduk hingga matang
Selamat Mencoba
Sumber:http://resepyummy.com/recipes/1269/ayam-rica-rica/
Belum ada Komentar untuk "Ayam Rica-Rica"
Posting Komentar