Talam Tepung Beras
Rabu, Mei 26, 2021
Tulis Komentar

Bahan lapis bawah:
- - 150 gr tepung beras
- - 250 ml santan kental
- - 400 ml air
- - 1/2 sdt garam
Bahan lapis atas:
- - 250 ml air
- - 75 gr gula aren
- - 10 gr gula pasir
- - 2 helai daun pandan
Bahan lain:
- - 250 ml santan kental
- - 30 gr tepung beras
- - 30 gr tepung gandum
- - 2 buah telur
- - 1 sdt essens vanilla
- - 1/2 sdt essens coklat
- - secubit garam
Cara membuat:
- Panaskan kukusan, siapkan loyang lalu alasi dengan plastik yang telah di oles tipis minyak.
- Untuk lapisan bawah, campur semua bahan dalam wadah, kecuali garam. Aduk rata lalu saring tambahkan garam.
- Masak di air mendidih secara double boiler, aduk hingga mengental, matikan api lalu tuang adonan putih ke dalam loyang. Ratakan dan kukus kurang lebih 20 menit.
- Untuk lapisan atas, campur semua bahan lapisan atas kecuali telur dan garam. Aduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata.
- Masukkan rebusan air gula merah yang telah di saring, aduk rata kembali.
- Lalu masukan telur aduk rata pelan pelan dengan garpu, tambahkan garam aduk perlahan.
- Angkat kukusan adonan putih, lalu tuang adonan coklat atau lapisan atas di atas adonan putih atau lapisan bawah, kemudian kukus kurang lebih 45 menit.
- Setelah matang, biarkan hingga dingin, lalu dipotong.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-aneka-kue-talam-dari-berbagai-bahan-enak-dan-ekonomis-200721y.html
Belum ada Komentar untuk "Talam Tepung Beras"
Posting Komentar