Burung dara goreng kelapa
Selasa, Mei 24, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 3 ekor burung dara yang sudah dibersihkan
- - 1 buah jeruk nipis
- - 3 lembar daun salam
- - 1/4 butir kelapa parut
Bumbu halus:
- - 6 siung bawang putih
- - 8 butir bawang merah
- - 5 butir kemiri
- - 4 cm lengkuas
- - 3 cm jahe
- - 3 cm kunyit
- - 1 cm kencur
- - 1 batang serai, ambil putihnya
- - sejumput pala bubuk
- - sejumput jinten
- - 1 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- - 1 sdt ketumbar
- - 1/2 sdt merica bubuk
- - 3 buah cabai merah besar
Bumbu lain:
- - 1 sdt gula merah
- - 1 sdt kaldu bubuk
- - gula dan garam secukupnya
Cara membuat:
- Cuci bersih burung dara, lumuri dengan jeruk nipis dan sedikit garam, diamkan 15 menit
- Haluskan semua bumbu halus, lalu tumis dalam wajan, tambahkan daun salam lalu tumis hingga benar-benar matang
- Beri air secukupnya lalu masukkan burung dara, bumbui dengan gula merah, kaldu, gula dan garam, koreksi rasanya
- Tunggu hingga kuah menyusut, kemudian masukkan kelapa parut, aduk dan tunggu hingga dara empuk dan bumbu meresap
- Jika bumbu sudah asat, angkat dan goreng dara beserta kelapanya hingga kecoklatan.
Belum ada Komentar untuk "Burung dara goreng kelapa"
Posting Komentar