Burung dara kecap
Selasa, Mei 24, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 2 ekor burung dara, cuci bersih, lumuri jeruk nipis, potong 4 bagian
- - 2 siung bawang putih, iris-iris
- - 4 butir bawang merah, iris-iris
- - 2 sdm kecap manis
- - air secukupnya
- - garam, lada, kaldu bubuk secukupnya
- - minyak untuk menumis
Bumbu ungkep:
- - 1 siung bawang putih
- - 1 sdt ketumbar
- - 1 sdt garam
- - 2 lembar daun salam
- - air secukupnya
Cara membuat :
- Haluskan semua bumbu ungkep kecuali daun salam, masukkan ke dalam panci, tambahkan burung dara, daun salam dan air. Ungkep sampai air tinggal sedikit. Angkat, tiriskan
- Tumis bawang putih sampai harum, tambahkan bawang merah, tumis sebentar.
- Masukkan burung dara, aduk sebentar. Tambahkan kecap manis. Aduk kembali lalu masukkan air
- Bumbui dengan garam, lada bubuk dan kaldu bubuk, aduk merata. Biarkan sampai air menyusut dan bumbu meresap. Koreksi rasanya.
Belum ada Komentar untuk "Burung dara kecap"
Posting Komentar