Jamur crispy
Jumat, Juli 01, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 200 gr jamur enoki, buang bagian bawahnya, pisahkan
- - 175 gr tepung terigu serbaguna
- - 75 gr maizena
- - 1 sdt garam
- - 1 sdt baking powder
- - 1/2 sdt merica bubuk
- - 2 telur
- - 50 ml air es
- - Minyak goreng untuk menggoreng
Cara membuat:
- - Campur terigu, maizena, garam, merica bubuk, dan baking powder. Aduk rata.
- - Kemudian kocok lepas telur, masukkan air es, aduk rata lalu celupkan jamur. Kemudian masukkan jamur ke campuran tepung sambil diaduk agar menempel.
- - Goreng di minyak yang sudah dipanaskan hingga matang dan kecokelatan.
Belum ada Komentar untuk "Jamur crispy"
Posting Komentar