Bebek tempe penyet
Sabtu, Februari 11, 2023
Tulis Komentar
Bahan utama:
- - 1 ekor bebek, potong menjadi 4 bagian
- - Tempe
- - 1 buah jeruk nipis
- - 2 batang serai
- - 4 lbr daun jeruk
- - Garam secukupnya
- - Penyedap rasa
Bumbu halus:
- - 5 siung bawang putih
- - 7 buah bawang merah
- - 5 buah kemiri
- - 2 sdt ketumbar
- - 1/2 sdt merica
- - 2 ruas jari kunyit
- - 2 ruas jari jahe
- - 3 ruas jari lengkuas
Bahan sambal penyet:
- - 10 buah cabai rawit merah
- - 5 buah cabai merah keriting
- - 1 buah tomat
- - Terasi matang
- - Gula merah
- - 3 buah bawang merah
- - 2 siung bawang putih
- - Garam
Cara membuat bebek dan tempe:
- Cuci sampai bersih bebek, lumuri dengan jeruk nipis, diamkan sebentar dan sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus yang telah dihaluskan sampai harum Masukkan bebek, tambahkan daun jeruk, serai, garam, bumbu penyedap, dan air.
- Ungkep bebek sampai empuk dan goreng bebek sampai kecokelatan. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
- Untuk tempe, bumbui dengan garam dan penyedap rasa, lalu goreng hingga warnanya kuning keemasan. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
- Goreng cabai, bawang merah, dan bawang putih.
- Haluskan semua bahan yang sudah digoreng. Lalu tambahkan, terasi dan gula merah.
- Sajikan sambal dengan bebek dan tempe. Penyet sedikit bebek dan tempe, jangan sampai hancur.
Belum ada Komentar untuk "Bebek tempe penyet"
Posting Komentar