Tumis buncis jagung
Minggu, Maret 26, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 1 bungkus buncis, iris serong
- - 1 buah jagung muda, iris
- - 1 buah jagung manis
- - Jamur shitake secukupnya
- - 3 siung bawang putih, cincang
- - Bawang bombay secukupnya, iris
- - 6 biji cabai merah/rawit, sesuai selera
- - Air secukupnya
- - 3 sdt garam
- - 1 sdt merica
Cara membuat:
- Tumis bawang putih, bawang bombay, jamur dan cabai sampai wangi dan bumbu bawang kekuningan.
- Masukkan buncis dan jagung muda, tumis sampai agak layu.
- Masukkan air secukupnya, masak sampai air mendidih.
- Masukkan jagung manis, tambahkan garam dan merica, tumis sampai sayur matang.
- Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
Belum ada Komentar untuk "Tumis buncis jagung"
Posting Komentar