Pancake ubi ungu
Kamis, September 07, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 130 gr tepung ketan
- - 3 sdm tepung beras
- - 1 buah ubi ungu ukuran besar
- - 75 ml air panas
- - 3 sdm gula pasir
- - Secubit garam
- - Wijen secukupnya
- - Minyak goreng
Cara membuat:
- Kupas ubi ungu lalu potong kecil-kecil, kukus sampai empuk.
- Selagi masih panas, haluskan ubi ungu menggunakan garpu, tambah dengan 3 sdm gula dan secubit garam. Campur rata sampai ubi halus dan kalis.
- Ambil 1 sdm ubi, bentuk bulat. Sisihkan. Olesi telapak tangan dengan sedikit minyak agar ubi tidak lengket di tangan saat di bentuk.
- Dalam wadah, campur 130 gr tepung ketan, 3 sdm tepung beras, dan secubit garam. Masukkan 75 ml air panas. Campur rata menggunakan sendok. Lalu uleni sampai kalis. Bagi adonan menjadi 10 bagian.
- Ambil 1 potong adonan tepung, pipihkan isi dengan 1 buah bola bola ubi ungu. Lalu pipihkan dengan cara ditekan dengan telapak tangan. Setelah itu taburi dengan wijen. Lakukan sampai selesai.
- Panaskan teflon. Masukkan sedikit minyak goreng. Goreng pancake ubi ungu sampai kedua sisi kuning kecokelatan.
Belum ada Komentar untuk "Pancake ubi ungu"
Posting Komentar