Garang asem ayam santan ala rumahan
Minggu, Februari 04, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1/2 kg ayam
- - 65 ml santan instan
- - Air secukupnya
- - Daun pisang
Bumbu:
- - 3 siung bawang merah
- - 2 siung bawang putih
- - 1 cm ruas Jahe
- - 3 cm lengkuas (geprek)
- - 1 batang sereh (geprek)
- - 5 cabai rawit
- - 2 lembar daun salam
- - 2 buah tomat hijau
- - Garam secukupnya
- - Gula secukupnya
- - Kaldu jamur
Cara
membuat:
- Cuci ayam yang telah dipotong sampai bersih, sisihkan.
- Tumis bawang putih dan merah, tambahkan daun salam, serai, lengkuas dan jahe, sampai aromanya harum, masukkan ayam.
- Selanjutnya tambahkan air, masak sampai ayam empuk, masukkan santan, garam, tomat, dan cabai, aduk supaya santan tidak pecah. Masak hingga ayam matang.
- Setelah masak, dinginkan, kemudian ambil mangkuk tahan panas lapisi dengan daun pisang, masukkan garang asem yang telah di dinginkan kukus selama kurang lebih 15 menit.
Belum ada Komentar untuk "Garang asem ayam santan ala rumahan"
Posting Komentar