Tips mengontrol dan mengembangkan hobi anak
Rabu, Juni 19, 2019
Tulis Komentar
- Membatasi tontonan yang dilihat anak
Tanyakan satu atau dua acara yang paling mereka sukai, kemudian
batasi waktu menonton televisi dengan hanya memperbolehkan menonton acara
favorit tadi saja.
- Mengarahkan pada kegiatan outdoor
Anak akan jauh lebih sehat dan aktif jika melakukan kegiatan
di luar sehingga mereka lebih sehat. Biarkan anak pergi ke luar bersama
teman-teman mereka untuk bermain sepak bola, basket, kejar-kejaran, atau
futsal. Apa pun permainan yang mereka mainkan, itu akan jauh lebih sehat
daripada hanya bediam diri di rumah.
- Menemukan hal menarik lain
Dalam hal ini orangtua harus aktif mencari tahu apa yang
diminati anak. Biarkan mereka mencoba-coba berbagai kegiatan dan menemukan mana
yang disukai, misalnya memasak, menari balet, membuat kerajinan tangan, bermain
basket, atau menggambar.
- Mendukung hobi anak
Tenggelam dalam hobi adalah salah satu cara terbaik untuk
tetap sibuk dan bergerak sehingga terhindar dari hal yang tidak di inginkan.
Dukung anak untuk terlibat dalam kegemaran yang membutuhkan waktu, konsentrasi,
dan usaha. Asyik dengan hobi dapat membuat anak aktif dan cerdas dalam
menjalani kegiatan sehari - hari.
- Mengubah pola asuh
Jangan pernah mengandalkan televisi sebagai alat bantu dalam
mengasuh anak . Karena perubahan untuk kebaikan anak dimulai dari orangtua.
Jika memang memungkinkan usahakan mendampingi anak di setiap kegiatannya, beri
perhatian dan kasih sayang agar anak dapat lebih percaya diri dan mampu
menghadapi semua aktivitas hariannya.
Sumber:https://www.superindo.co.id/artikel/tips-dan-trik/tips-mengontrol-dan-mengembangkan-hobi-anak/4
Belum ada Komentar untuk "Tips mengontrol dan mengembangkan hobi anak"
Posting Komentar