6 Jenis Resep Sambal Pelengkap Menu Lebaran


Cek referensi sambal pelengkap opor dan teman-temannya di 
bawah ini!

Aneka Sambal Lauk

1. Sambal Goreng

Kalau sambal ini kayaknya tak pernah absen, ya. Sambal goreng adalah salah satu lauk wajib saat Lebaran. Bumbunya simpel sekali, yakni bawang merah-putih, kemiri, cabai merah, lengkuas, daun salam, dan santan jika ingin tekstur creamy. Sambal goreng bisa dikombinasikan dengan bahan lain, lho, tapi yang paling populer adalah kentang dan ati-ampela. Nah karena pada dasarnya adalah lauk, sambal goreng bisa langsung disantap dengan ketupat, lontong, atau nasi hangat. Namun tetap saja, kalau tak pakai opor rasanya kurang lengkap, ya?


2. Sambal Krecek

Pada dasarnya, sambal krecek tak jauh beda dengan sambal goreng. Namun yang membuatnya istimewa adalah campuran rambak atau krecek yang terbuat dari kulit sapi. Tekstur kulit ini kenyal dan lembut ketika basah. Biasanya, sambal krecek selalu dihidangkan bersama gudeg, tapi banyak keluarga yang juga menyajikannya bersama opor, ketupat, dan lauk Lebaran lain.

3. Balado



Jenis lauk sambal ini pastinya sudah akrab dengan keseharian, ya. Namun tak ada salahnya menyajikan balado untuk Lebaran, lho. Sambal khas Padang ini bisa diatur tingkat kepedasannya sehingga bisa disantap semua kalangan. Selain itu, balado memakai bumbu sederhana seperti bawang putih-merah, cabai, daun jeruk, dan serai. Sama seperti sambal goreng, sambalado juga dicampurkan dengan beberapa bahan misalnya dalam resep-resep berikut. 
  • Pindang Tongkol Balado
  • Dendeng Balado
  • Telur Balado
  • Udang Pete Balado
  • Jengkol Balado
  • Aneka Sambal Pelengkap


1. Sambal Terasi



Sambal apa yang pasti cocok untuk berbagai lauk? Ya, sambal terasi jawabannya. Sambal ini memiliki cita rasa dan aroma terasi yang menggugah selera. Uniknya, rasa dan aroma ini cocok dipadukan dengan aneka makanan termasuk menu Lebaran. Nah, sambal terasi memang ada dua jenis yakni mentah dan matang. Namun yang matang rasanya lebih mild tanpa kehilangan ciri khas sambal terasi. Alhasil, lebih enak untuk opor, lontong sayur, dan lauk Lebaran lain.

2. Sambal Petai


Lebaran tak hanya identik dengan santan, lho, tapi juga petai! Banyak resep-resep sambal lauk yang menyertakan bahan beraroma menyengat ini. Namun, bagaimana jadinya kalau petai dibuat sambal sendiri? Rasanya gurih, pedas, plus bikin nagih! Memang sih, tak semua orang suka petai. Namun sekalinya jadi penggemar berat, makan dengan kupat dan opor rasanya seperti surga. Bahannya sederhana yaitu cabai, bawang putih, kemiri, gula-garam, dan tak lupa petai.

3. Sambal Ijo



Lebih suka makan rendang untuk lauk ketupat? Kalau iya, lengkapi dengan sambal ijo, dong. Sejak RM Padang berdiri, rendang sudah sangat klop dengan sambal ijo. Namun tak hanya itu, sambal ijo juga cocok untuk segala jenis gorengan dan masakan bersantan, lho. Sambal ini terbuat dari tomat hijau, cabai hijau, bawang putih-merah, dan garam. Rasanya tak terlalu pedas tetapi tetap bisa memanjakan lidah saat Lebaran.

Sumber:https://resepkoki.id/6-jenis-resep-sambal-pelengkap-menu-lebaran/

Belum ada Komentar untuk "6 Jenis Resep Sambal Pelengkap Menu Lebaran"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel