6 Resep Menu Sahur Praktis dan Enak Untuk Anak-anak
Minggu, Agustus 11, 2019
Tulis Komentar
Berikut ini ada beberapa referensi menu sehat dan lezat yang
bisa anda buat agar si kecil bersemangat saat makan sahur.
1. Chicken Katsu
Menu yang satu ini memang sangat sederhana pembuatannya,
tapi pasti sangat disukai oleh anak-anak. Gurihnya daging ayam yang dibalut
dengan tepung panir menciptakan tekstur yang crunchy di mulut. Agar tampilannya
lebih menarik, anda juga bisa memberi hiasan berupa salad sayur yang ditambah
mayonaise. Anda bisa membuat chicken katsu ini dari jauh-jauh hari dan
menyimpannya di dalam freezer, sehingga saat sahur anda hanya tinggal
menggorengnya saja. Simpel dan praktis!
2. Kroket Isi
Kroket isi ini terlihat sederhana, tapi sebenarnya
mengandung gizi yang lengkap untuk anak-anak. Kulitnya terbuat dari kentang
rebus yang bisa dijadikan pengganti nasi, sedangkan isinya sendiri terbuat dari
campuran ayam dan sayur. Sangat cocok disajikan bagi anak yang susah makan
sayur. Anda juga bisa menambahkan irisan batang keju di dalamnya agar lebih
kaya rasa dan gizi. Tesktur luarnya yang renyah dengan keju lumer di dalamnya
pasti membuat anak anda ingin makan lagi dan lagi.
Sama seperti sebelumnya, anda juga bisa menyetok kroket ini
di dalam freezer dan tinggal menggorengnya saja saat akan dimakan.
3. Lasagna
Salah satu alternatif menu yang pastinya sangat disukai
anak-anak. Lasagna memiliki cita rasa yang lembut penuh saus. Topping lelehan
keju mozarella berpadu nikmat dengan pasta dan daging cincang di bawahnya. Selain nikmat, cara membuat lasagna pun cukup
mudah. Anda bisa mencicil membuat sausnya jauh-jauh hari. Sehingga saat waktu
sahur tiba, anda hanya perlu menyusun semua bahan berlapis-lapis dalam wadah
dan memanggangnya dengan oven atau microwave. Tunggu sampai matang dan lasagna
yang lezat pun siap disajikan untuk anak anda.
4. Spagetti Bolognaise Bola Daging
Anak anda suka makan spaghetti? Berarti menu yang satu ini
wajib anda coba. Berbeda dari menu spaghetti lainnya, spaghetti ini memiliki
topping berupa bola-bola daging yang tak hanya nikmat, tapi juga kaya protein.
Apalagi jika dipadukan dengan kenyalnya spaghetti dan lezatnya saus bolognaise.
Makanan anak anda di piring pasti tandas tak bersisa. Karena membuat meatballs
dan saus bolognaise cukup memakan waktu, sebaiknya anda membuatnya hari
kemarin. Saat sahur anda hanya perlu menghangatkan dan mencampur/menumisnya
bersama spaghetti.
5. Nugget Tahu
Tahu merupakan sumber protein nabati yang sangat baik bagi
tubuh. Tapi biasanya, tahu hanya disajikan dengan cara digoreng atau ditumis,
sehingga kurang menarik bagi anak-anak. Tapi dalam menu ini, tahu dibuat
menjadi nugget yang pastinya sangat disukai anak-anak. Teksturnya yang renyah
di luar dan lembut di dalam. Sekilas rasanya pun mirip dengan daging.
Penambahan serutan wortel dalam nugget tahu ini juga bisa
menyiasati buah hati yang susah makan sayur. Agar lebih praktis, anda bisa
membuat nugget tahu dalam jumlah banyak dan menyimpannya di freezer.
Sewaktu-waktu anda tinggal menggorengnya saat akan disajikan.
6. Dori Saus Lemon
Biasanya ikan dori disajikan dengan cara ditepung dan
digoreng, tapi dalam resep ini, ikan dori diolah dengan cara dipanggang. Yang
menarik, saus yang digunakan adalah saus lemon. Rasa sausnya yang gurih dan
sedikit asam dijamin membuat nafsu makan si kecil meningkat. Penambahan baby
potato dalam resep ini juga bisa memenuhi kebutuhan karbohidrat si kecil,
sehingga anak anda akan tercukupi energinya agar kuat menjalani ibadah puasa.
Sumber:https://resepkoki.id/6-resep-menu-sahur-praktis-dan-enak-untuk-anak-anak/
Belum ada Komentar untuk "6 Resep Menu Sahur Praktis dan Enak Untuk Anak-anak"
Posting Komentar