Lele Bakar

Bahan-bahan
  • Ikan lele, bersihkan - 500 gram
  • Air perasan jeruk nipis - 2 sdm
  • Asam jawa, rendam dengan air panas, ambil airnya - 1/2 bungkus
  • Garam - 1/2 sdt
  • Kecap manis - 2 sdm
  • Minyak, untuk menumis - secukupnya

Bumbu Halus:
  • Bawang merah - 4 siung
  • Bawang putih - 2 siung
  • Jahe - 2 ruas
  • Ketumbar, sangrai - 1 sdt
  • Cabe kriting - 3 batang
  • Garam - 1/2 sdt

Cara Membuat:
  1. Cuci bersih ikan lele, lumuri dengan air perasan jeruk nipis dan garam, diamkan sesaat.
  2. Goreng setengah matang dalam minyak panas, sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum, tambahkan kecap manis dan air asam.
  4. Aduk rata dan koreksi rasa.
  5. Lumuri ikan lele dengan bumbu tumis, diamkan ± selama 30 menit.
  6. Panaskan pan grill, oleskan sedikit minyak lalu bakar ikan hingga matang.
  7. Sajikan dengan sambal dan lalapan.

Tips
  • Untuk menghindari bau lumpur pada ikan, lumuri dengan air perasan jeruk.
  • Goreng ikan terlebih dahulu agar mudah matang.
  • Gunakan Oxone OX-30F Frypan yang berlapis marble sehingga aman untuk kesehatan. Ukuran frying pan ini pun sangat besar, yakni 30 cm. Bisa dipakai membakar ikan, karena tidak lengket sama sekali.


Selamat Mencoba

Sumber:https://www.resepkoki.id/resep-lele-bakar/

Belum ada Komentar untuk "Lele Bakar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel